Mengenal Jenis-jenis Makanan Sumber Karbohidrat
Karbohidrat merupakan sumber energi tubuh yang penting untuk mendukung aktivitas fisik dan mencegah berbagai penyakit. Namun, asupan karbohidrat tidak boleh berlebihan karena berisiko menimbulkan gangguan kesehatan, salah satunya diabetes. Karbohidrat ini ada banyak jenisnya, tak hanya nasi putih, mie, atau roti saja. Untuk mengetahui makanan lain yang mengandung karbohidrat, simak artikel ini sampai selesai.
Karbohidrat sering kali menjadi “tersangka” dari berbagai masalah kesehatan, seperti obesitas dan diabetes, sehingga banyak orang menghindarinya. Padahal, makanan yang mengandung karbohidrat juga memberikan banyak manfaat, termasuk membuat tubuh berenergi dan mengendalikan berat badan.
Berikut adalah beberapa jenis makanan yang merupakan sumber karbohidrat:
Jagung
Mengandung karbohidrat tinggi dan serat yang dapat mencegah sembelit
Singkong
Mengandung serat yang tinggi dan kadar gula yang rendah, sehingga dapat mengurangi risiko diabetes
Ubi jalar
Mengandung vitamin C yang dapat meningkatkan kekebalan tubuh, serta beta karoten yang dapat menurunkan risiko penyakit jantung dan kanker
Jeruk
Mengandung karbohidrat kompleks, serat, vitamin C, kalium, dan vitamin B
Oat
Mengandung serat larut yang dapat membantu mengurangi kadar kolesterol jahat (LDL) dalam tubuh
Jelai
Dapat membantu menjaga kesehatan usus, menurunkan kadar kolesterol, dan meningkatkan kesehatan jantung
Gandum
Mengandung 37-41 gram karbohidrat dalam 100 gram penyajiannya
Kentang
Mengandung karbohidrat kompleks, serat, vitamin B6, vitamin C, fosfor, magnesium, kalium, dan mineral lainnya
Jadi, itulah beberapa rekomendasi makanan tinggi karbohidrat yang bisa Anda masukkan dalam menu sehari-hari. Namun, untuk memastikan jenis makanan yang paling sesuai dengan kondisi kesehatan dan kebutuhan nutrisi, Anda bisa berkonsultasi secara langsung dengan Dokter Spesialis Gizi Klinik.
Sumber:
Badan Pangan Nasional. "Kenyang Gak Harus Nasi, Ini Dia Penggantinya". Selengkapnya di https://badanpangan.go.id/blog/post/kenyang-gak-harus-nasi-ini-dia-penggantinya
Alo Dokter. "10 Makanan yang Mengandung Karbohidrat". Selengkapnya di https://www.alodokter.com/10-makanan-yang-mengandung-karbohidrat
Detik Bali. "15 Makanan yang Mengandung Karbohidrat Tinggi Selain Nasi Putih" Selengkapnya di https://www.detik.com/bali/berita/d-6538191/15-makanan-yang-mengandung-karbohidrat-tinggi-selain-nasi-putih
Siloam Hospitals. "7 Rekomendasi Makanan Tinggi Karbohidrat yang Baik" Selengkapnya di https://www.siloamhospitals.com/informasi-siloam/artikel/makanan-tinggi-karbohidrat
Astro. "Jenis Makanan yang Mengandung Karbohidrat". Selengkapnya di https://www.astronauts.id/blog/jenis-makanan-yang-mengandung-karbohidrat
Halo Doc. "Cegah Diabetes, Ini Makanan yang Mengandung Karbohidrat Tinggi" Selengkapnya di https://www.halodoc.com/artikel/cegah-diabetes-ini-makanan-yang-mengandung-karbohidrat-tinggi
Halo Doc. "Ini 7 Jenis Karbohidrat Kompleks yang Baik untuk Dikonsumsi" Selengkapnya di https://www.halodoc.com/artikel/ini-7-jenis-karbohidrat-kompleks-yang-baik-untuk-dikonsumsi